Follow us :

Maulid Nabi Muhammad SAW di Mushalla Al Wahab

 Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Apa kabar Sahabat Sahabati? Semoga selalu sehat selalu dalam kondisi pandemi ini ya!

Di bulan Rabi'ul Awwal ini pasti tidak asing dengan Maulid Nabi Muhamad SAW, atau kerap disebut mauludan. Maulid Nabi Muhammad SAW ini jatuh pada tanggal 19 Oktober 2021. Pada tanggal 20 Oktober, terdapat acara Peringatan Maulid Nabi bertempat di Mushalla Al Wahab dengan dihadiri oleh pembicara KH. Nur Muhibbin Mukmin. Anggota Komisariat PMII 1011 antusias menyambut acara maulid ini dengan latihan sholawatan dan banjari


Tidak hanya itu, PMII 1011 juga membantu warga memasang dan merangkai bunga, memasang panggung, memasang cantolan untuk mahalul qiyam, menjadi MC, qiro', dan mahalul qiyam.

Pada acara pertama yaitu pembukaan Peringatan Maulid Nabi. Acara kedua diisi dengan pembacaan maulid diba'.



Acara ketiga yaitu acara yang ditunggu-tunggu para warga dan anggota PMII 1011, yaitu mahalul qiyam dan rebutan barang barang cantol-an. setelah mahalul qiyam, ditutup dengan doa penutup diba' dan dilanjut dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an. Acara Maulid dilanjut dengan pengajian oleh KH. Nur Muhibbin Munir dengan tema yang diusung yaitu "Dengan Maulid Mari Kita Teladani Kisah Rasulullah dalam Kehidupan Kita". 




Acara berlangsung dengan meriah dan warga sangat senang pada pengajian KH. Nur Muhibbin Munir. Acara ditutup dengan doa penutup Maulid Nabi dan acara berakhir dengan hati yang gembira. Semoga tahun depan kita bisa menjumpai Maulid Nabi Muhamad SAW lagi ya, Aminnn..

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.

Pelantikan Akbar PMII Sepuluh Nopember

 Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh Apa kabar Sahabat Sahabati? Semoga selalu sehat selalu dalam kondisi pandemi ini ya! Alhamd...

Recent Posts